firezonex

the web for astronomi, education and news

about me

aggunk my name, I was a student who just plain ordinary. but I love to try new things, I like to experiment with virtual worlds, although I failed to keep my spirit and do not never give up, that's my life is not perfect and I will perfect my own life. my life is my adventure

my blog

firezonex is a worthy name for a blog that I do now, by working on my blog to release my thoughts, feelings, and creativity. blog for me is the right tool to remove the imagination, with my blog out what I think and I feel. hopefully this blog visitors can gain knowledge that I have provided and can provide comment for this blog to advance and develop. thank you

Fenomena Sepasang Komet yang Sangat Mempesona


komet
Masyarakat Malaysia beruntung dapat mengamati dan menyaksikan munculnya sepasang komet terang di langit malam Malaysia yang dapat dilihat dengan mata telanjang pada akhir Mei 2004 lalu. Fenomena alam ini merupakan peristiwa astronomi yang jarang ditemui dan langka selama ribuan tahun.
komet1
Setiap hari komet akan muncul di kaki langit, namun tidaklah mudah untuk dapat menyaksikan mereka. Karena sebagian besar komet tampak sangat redup, dan mesti menggunakan teleskop besar baru dapat melihatnya. Dan komet terang yang dapat dilihat dengan mata telanjang pada umumnya perlu waktu bertahun-tahun baru muncul, itu pun hanya satu komet. Sejak munculnya komet Halley pada tahun 1985, dan komet Bale-Bopp tahun 1997 --yang dapat dilihat dengan mata telanjang kita, belum pernah muncul komet yang terang benderang lagi. Maka dengan munculnya sepasang komet terang benderang yang dapat dilihat dengan mata telanjang itu, merupakan fenomena yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam sejarah astronomi.

Sepasang komet terang benderang yang dapat disaksikan dengan mata telanjang tahun ini masing-masing adalah C/2001 Q4 (komet Neat) dan C/2002 T7 (komet Linear). Mereka tergolong komet pada orbit sepasang garis lengkung, dan tidak akan kembali lagi selamanya setelah satu kali mendekati matahari.

Wakil Ketua Perhimpunan Astronomi Pencarian Bintang Malaysia Peng Ji Ping, dalam konferensi persnya mengungkapkan, bahwa di Malaysia, komet Linear mulai muncul di atas kaki langit bagian timur pada dini hari tanggal 10 April, kemudian mulai 18 Mei akan berubah dan muncul di angkasa rendah bagian barat daya setelah senja. Sedangkan komet Neat sejak tanggal 15 April hanya muncul di angkasa rendah bagian barat daya setelah menjelang malam. Oleh karena ketepatan waktu dengan posisinya ini, telah membentuk sepasang komet yang belum pernah terjadi sebelumnya..

Bagi masyarakat Malaysia mulai tanggal 19 Mei-3 Juni 2004 adalah waktu yang paling tepat untuk menyaksikan sepasang komet dengan mata telanjang. Dan di kawasan garis khatulistiwa lainnya juga bisa mengamati fenomena alam ini, hanya saja terdapat perbedaannya dalam hal waktu

sumber : ebaru.net

0 komentar:

Posting Komentar